Babinsa Koramil 1620-04/Praya Barat Bantu warga bersihkan Sampah serta lumpur pasca banjir Desa Kabul

Lombok Tengah – Pasca banjir yang melanda pemukiman dan lahan pertanian Milik Warga Desa Kabul, Kecamatan Praya Barat Saya Kabupaten Lombok Tengah, Sabtu malam (30/01), menyisakan sampah dan Lumpur yang di bawa arus air.

Babinsa Kabul Moramil 1620-04/Praya Barat Serda Mulyadi bersama masyarakat sekitar bergerak cepat untuk membersihkan sisa-sisa lumpur yang masih tertinggal, Senin (01/02/2021).

Danramil 1620-04/Praya Barat, Kapten Inf I Dewa Made Genjong menyampaikan, bahwa kejadian banjir pada hari, Sabtu (30/01) sekitar pukul 21.00 Wita dini hari, akibat hujan deras di hulu Sungai Kabul Meluap dan banyak menghanyutkan kayu-kayu besar, sampah dedaunan, sehingga terjadi nya penyumbatan ke aliran anak sungai, dan ahir nya meluap dan melimpah ke pemukiman milik warga masyarakat di Desa Kabul Kecamatan Praya Barat Kab Loteng ini.

“Hari ini kami bersama warga masyarakat sekitar melaksanakan pembersihan pemukiman warga dan membantu membersihan sisa-sisa lumpur dan mengangkat barang-barang masyarakat yang hanyut atau basah akibat terendam air pasca banjir bandang,” ucapnya lagi.

Kapten Made Genjong juga mengungkapkan, kehadiran babinsa ditengah musibah yang dialami warganya ini merupakan suatu kewajiban babinsa selaku aparat komando kewilayahan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

“Sebagai garda terdepan, Babinsa harus selalu siap untuk membantu masyarakat yang terkena musibah, kapanpun dan dimanapun, apalagi seperti musibah banjir yang melanda Desa ini, apalagi Pemukiman warga masyarakat ini merupakan tempat tinggal warga yang harus cepat-cepat dibersihkan untuk mengantisipasi terjadi nya berbagai macam penyakit yang bisa di timbulkan akibat lingkungan yang kotor,” tutupnya. (Iw)