LOMBOK TENGAH – Menjelang kontestasi Pemilihan Kepala Daera (Pilkada) Lombok Tengah (Loteng) yang akan berlangsung pada 9 Desember mendatang, Dewan Pengurus Ranting (Depra) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Desa Kabul telah memperisapkan diri dengan maksimal untuk berjuang memenangkan pasangan H. Masrun dan Tgh. Habib Ziadi Tohir atau yang dikenal dengan paket MANTHAB.
“Kami Depra PKS semakin solid mendukung dan memenangkan paket MANTHAB. Kami aktif melakukan sosialisasi kepada semua anggota di masing-masing Dusun yang ada di Desa Kabul,” ungkap Wakil Ketua Depra PKS Desa Kabul, Taufiq Hidayat.
Tidak hanya itu, pihaknya juga sejauh ini telah mempersiapkan beberapa Pemuda yang ada di masing-masing Dusun untuk berjuang. Hal tersebut diyakini menjadi kekuatan yang hebat. Pasalnya, Pemuda lebih enerjik sehingga efektif mendapatkan dukungan.
“Dengan kita menggerakkan roda organisasi dengan maksimal, InsyaAllah hasil yang kita dapatkan akan maksimal dan sesuai target,” yakinnya.
Sementara, Ketua Depra PKS Desa Kabul, Padli Saleh.S.Sos, mengungkapkan bahwa selama ini bakat dan kreatifitas pemuda belum tersalurkan sepenuhnya. Terbukti, pemuda saat ini masih banyak yang menjadi pengangguran.
“Kami butuh Pemerintah yang mampu membangun wadah untuk pemuda demi meningkatkan kreativitas. Pemuda butuh peningkatan kapasitas sebagai pelaku industri kreatif. Mengingat perkembangan teknologi saat ini harus mampu kita tangkap sebagai peluang membangun Loteng kedepan,” paparnya.
Menurutnya, jika di Loteng disiapkan gedung pusat kreatif yang mana disitu akan disediakan beberapa fasilitas sesuai bakat yang dimiliki oleh pemuda maka akan dapat bernilai positif untuk menunjang Pembangunan di Loteng. Apalagi, MotoGP 2021 akan digelar di Loteng. Tentu gelaran ini akan membutuhkan insan yang kreatif di segala bidang.
“Saya meyakini pasangan Masrun-Habib akan mampu mewujudkan hal tersebut demi mewujudkan pemuda yang mampu bersaing di kancah nasional bahkan internasional. Kita butuh pemimpin yang seperti beliau, yang ingin mendengar keluh kesah Pemuda,” tutupnya. Ces