Gubernur dan Bupati Kompak di Malam Puncak Bau Nyale

Lombok Tengah, MP – Festival Bau Nyale 2020 setiap tahun digelar oleh pemerintah daerah Kabupaten Lombok Tengah namun tahun ini terasa lebih special dibandingkan tahun tahun sebelumnya. Jika sebelumnya kegiatan ini tidak pernah dihadiri Gubernur NTB masa itu, namun kali ini Gubernur NTB Zulkiflimasnyah hadir bersama sejumlah Jendral seperti halnya Kapolda dan Kepala BNN NTB. Tidak itu saja keistimewaan festival kali ini semakin terasa manakala Gubernur dan Bupati satu panggung saat membuka kegiatan tersebut disaksikan Duta Besar Venezuela. Pemandangan ini jarang terjadi ditengah adanya perbedaan pandangan soal nama Bandara Internasional Lombok itu.  Keduanya tanpak kompak berjalan berdampingan menuju panggung dan kembali duduk berdampingan di meja bundar tamu kehormatan. Keduanya terlihat kompak dan bahagia.

Pada penyelenggaraan event terbesar di NTB itu, ada yang berbeda dari penyelenggaraan sebelumnya dimana pada tahun ini penyelenggaraan dilakukan di pantai Tanjung Ann Desa Sengkol Kecamatan Pujut. Alasan pemindahan, disamping untuk mencari suasana baru, tetapi juga dilakukan karena Pantai Seger Desa Kuta Kecamatan Pujut yang selama ini menjadi icon Bau Nyale masuk dalam pelintasan sirkuit Moto GP Mandalika yang saat ini sedang dibangun karena itu untuk tidak mengganggu proses pembangunan maka lokasi pelaksanaan dipindahkan.

Hadir pada pembukaan festival Bau Nyale itu, Pejabat dari Kementrian Pariwisata, Duta Besar Venezuela, Kapolda NTB, Kepala BNN NTB, Wakil Bupati Lombok Tengah, Kepala dinas Pariwisata NTB, Sekda Lombok Tengah dan seluruh kepala SKPD Lingkup Pemda Lombok Tengah.

Gubernur NTB Zulkiflimansyah mengatakan Lombok Tengah akan jadi magnet baru dengan berbagai event besar seperti halnya Moto GP. Untuk itu Pemprov harus kompak dan bersinergi dengan Lombok Tengah. “kita sudah siap jadi tuan rumah moto GP yang baik” ujarnya.

Sementara itu Bupati Lombok Tengah mengatakan dirinya sangat bersyukur atas berbagai karunia Allah. Lebih lebih malam ini dikunjungi oleh pemerintah pusat dan NTB. “Mewakili masyarakat Lombok Tengah, saya ucapkan ahlan wasahlan kepada gubernur dan tamu tamu dari luar daerah dan forkopinda NTB. Misi tugas untuk support atas kehadiran. Bentuk cinta kasih pimpinan kita. Esensi bangun ukuwah islamiyah dan wujudkan Loteng yang maju” ungkap Bupati.

Ke depan kata Bupati akan ada moto GP, untuk itu semua masyarakat harus memeriahkanya. “Sepakat kita sukseskan Pelaksanaan moto GP?” tanya Bupati yang diamini ribuan masyarakat yang menyaksikan acara pembukaan festival Bau Nyale.

Bupati meminta bimbingan dan arahan Gubernur untuk kemajuan Lombok Tengah. “ Bimbing kami, arahkan kami untuk Lombok Tengah yang lebih baik” ujarnya.

Gubernur, kemudian menimpali dengan berterima kasih atas kerja keras dan kerja hebat sehingga hasilkan acara spektakuler ini bisa terlaksana dengan baik. “Terima kasih kepada Kapolda, terimakasih kepada panitia dan pemda Lombok Tengah” ungkapnya mengakhiri sambutannya.

Seperti biasa kegiatan festival Bau Nyale selalu dirangkaikan dengan kegiatan lainnya seperti, Presean, Beselancar, Lomba Masak Ikan, Pemilihan Putri Mandalika, Betandak, Creative Dialogue Dan Mandalika Fashion, Sanggar Seni, Band Musik hingga pagelaran drama kolosal Putri Mandalika dan berbagai kegiatan lainnya.(*)