Ribuan Motor Ikuti Touring Wisata Halal

LOMBOK TENGAH,MP – Ratusan pengendara yang tergabung dalam Komunitas Pengendara Motor, Maxi Tatsura bersama ratusan anggota sejumlah komunitas motor lainya, pada Jumat 23 Maret (hari ini-red) akan ikutu touring gabungan wisata halal 1000 motor yang dimulai dari Alun-alun Tastura Praya menuju Pantai Kuta Pujut Lombok Tengah.

Ketua Paniti, Nasrullah, Kamis (22/3) 2018 menyampaikan, kegiatan Touring Gabungan Wisata Halal 1000 Motor ini, terbuka untuk seluruh masyarakat. Sesuai rencana, bagi siapa saja yang ikut, baik yang sudah registrasi maupun tidak berkumpul di Alun–alun Tastura Praya pada pukul 13.00 Wita atau ba’da sholat jumat.”Setelah semua siap baru kita akan bersama-sama berangkat secara tertib sesuai arahan menuju ke Pantai Kuta, Pujut,”kata salah satu tokoh muda Praya ini.

Bersama-sama dengan sejumlah artis dari Jakarta dan juga Internasional seluruh peserta akan tour berkendara ke pantai Seneq Kuta.”Insyaallah Bapak Gubernur NTB, Bapak Tuan Guru Bajang, H.Zainul Majdi seperti info awal akan ikut juga pada kegiatan ini, bersama -sama juga dengan Plt. Bupati Lombok Tengah, Bapak Lalu Pathul Bahri,”ungkapnya.

Untuk itu tandas salah satu Pengurus DPD KNPI Lombok Tengah ini, pihaknya selaku panitia mengundang seluruh warga untuk mengikuti kegiatan pada Jumat Siang, 23 Maret 2018 besok. Setibanya di Pantai Kuta, semua peserta akan dihibur oleh seluruh artis yang ikut dalam Touring Gabungan Wisata Halal 1000 Motor tersebut.”Ayok mari semua, kita sukseskan acara ini dengan ikut berpartisipasi. Ini salah satu ajang untuk mempromosikan daerah kita sehingga akan terus maju sesuai harapan bersama,”tandas Seloh, sapaan akrab ketua panitia ini.

Labbaik lombok touring wisata halal ini lanjut Seloh, bentuk kepedulian pemerinta daerah kaitan denga wisata halal yang akan mempromsikan wisata yang ada di lombok dan bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap komunitas motor.”Halal wisatanya berkah negerinya.. Nikmati keindahanku bawa pulang sampahmu,”Pesan pamungkas sang ketua panitia.(ding)