LOMBOK TENGAH,MP – Agar bisa meng akomodir berbagai kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat tersebut, maka kegiatan event bau nyale akan dikemas dalam acara yang disebut “Bulan Pesona Bau Nyale” yang digelar pada rentang waktu bulan Februari hingga Maret 2018. Hal itu disampaikan Bupati, HM.Suhaili,FT pada rapat terbatas dengan seluruh jajaran SKPD di Pendopo Bupati baru-baru ini.
Dengan demikian lanjut Bupati, kegiatan yang dilaksanakan masyarakat pada bulan Februai 2018 masuk dalam rangkaian kegiatan Bulan Pesona Bau Nyale. Seperti keputusan Blok Pujut yang didukung KNPI yang akan dilaksanakan di Pantai Dondon Desa Mertak.”Jadi semuanya merupakan rangkaian bau nyale resmi, tidak ada yang tidak resmi. Maka konsekuensinya, walau pada hakekatnya itu dilaksanakan swadaya kita harus suport bila diperlukan,”jelas Bupati.
Saat ini, pemda masih melakukan berbagai rapat persiapan untuk event Nyale sebulan tersebut. Termasuk penentuan kegiatan dan juga susunan kepanitiaanya. Kelompok masyarakat yang mau berpartisipasi meriahkan Nyale untuk menyampaikanya kepada pemda secara resmi agar tertib administrasi (ding)